Madonna Dan Gucci Gabung Untuk Malawi
Kapanlagi.com - Madonna dan Gucci akan bergabung untuk menerbitkan kebaikan. Menurut Reuters, penyanyi ini akan jadi host acara penggalangan dana dengan makan malam, penampilan acara musik dan pesta pada 6 Februari 2008 untuk menandai pembukaan toko terbesar Gucci di Fifth Avenue, New York.
Acara ini akan memberikan sumbangan pada UNICEF dan badan amal yang didirikannya di tahun 2006, Raising Malawi.
"Aku sangat gembira bahwa Gucci akan gabung denganku untuk menarik perhatian pada negara dengan jutaan anak yang membutuhkan bantuan kita," ungkap Madonna dalam sebuah pernyataannya. "Raising Malawi telah melakukan kerja hebat dengan membantu anak-anak ini. Tapi kami harus melakukan yang lebih banyak dan acara ini pastinya membawa kami lebih dekat pada tujuan kami."
Madonna dan suaminya Guy Ritchie mengadopsi bocah Malawi, David Banda pada Oktober 2006. Rumornya ia juga akan kembali mengadopsi bocah perempuan dari Malawi.Â
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(jjr/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
