Momo Geisha Ikut Jemput Ariel?

Penulis: Adhib Mujaddid

Diperbarui: Diterbitkan:

Momo Geisha Ikut Jemput Ariel? Momo - Ariel @foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Vokalis grup band Geisha, Momo dikabarkan akan menjemput Ariel usai bebas dari penahanan di Rutan Kebun Waru, Senin (23/7) besok. Sinyalemen ini keluar setelah Momo terlihat ada di kota Bandung, dan diketahui sedang berbelanja di tempat  merchandise Peterpan di Jalan Sumbawa, Bandung.


"Jemput Ariel nggak tahu ya, belum tahu sih. Kalau bisa sih ikut. Soalnya besok Geisha ada jadwal latihan, nggak tahu juga," ujar Momo saat ditemui di toko merchandise resmi Peterpan di jalan Sumbawa, No.60, Bandung, Jawa Barat, Minggu (22/7).


Momo pun mengaku senang dengan pembebasan Ariel. Dirinya pun berharap, dengan kejadian ini bisa diambil hikmahnya.


"Tanggapannya, mudah mudahan Peterpan ke depannya ada hikmahnya di balik semua masalah yang selama ini mereka hadapin. Aku salut banget sama Peterpan yang udah dengan begitu sabar nungguin vokalisnya. Akhirnya datang juga hari kebebasan Ariel," pungkas Momo.

(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)

(kpl/adt/adb)

Editor:

Adhib Mujaddid

Rekomendasi
Trending