Michael Jackson Cari Tempat Tinggal di London?
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Michael Jackson dikabarkan tengah berencana untuk mengikuti jejak Prince dan mencari sebuah tempat tinggal di London mulai tahun depan.
Pelantun hit THRILLER itu sudah bernegosiasi dengan promotor AEG Live untuk mengorganisir beberapa konsernya guna membantu melunasi hutang senilai US$325 juta.
Dan kini Raja Pop itu dilaporkan ingin mengikuti kesuksesan Prince saat mengadakan 21 jadwal konser di O2 Arena selama musim panas 2007.
Sumber mengatakan pada surat kabar Inggris, Daily Star, "Dari konsensus yang ada menyebutkan bahwa Jacko mempunyai penggemar yang akan tertarik menonton konser di seluruh dunia untuk membuatnya sukses."
Advertisement
Menyewa O2 untuk beberapa malam bisa dibilang memiliki resiko yang besar untuknya dan promotornya, tapi ingat saja sejarah konsernya. Banyak yang rela membuang uang untuk menonton konser bintang dunia itu. Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(ctm/boo)
Yunita Rachmawati
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
