Oasis Gaet Drummer Robbie Williams
Kapanlagi.com - Oasis mencomot drummer Robbie Williams. Perkusionis grup tersebut, Zak Starkey, putera dari mantan personil grup The Beatles, Ringo Starr, dikabarkan telah keluar pada minggu ini. Namun Oasis tak mau membuang-buang waktu untuk menemukan penggantinya, yakni Chris Sharrock.
Keputusan Liam Gallagher dan Noel Gallagher untuk merekrut Chris, yang sebelumnya bergabung bersama dengan Robbie Williams sebelum akhirnya si pelantun tembang Angels itu memutuskan untuk 'break' dari dunia musik, merasa bahwa hal itu akan menyulut kemarahan Robbie, yang adalah rival dari Oasis.
Seorang sumber mengatakan, "Seperti yang tiap orang ketahui bahwa Oasis dan Robbie adalah rival di dunia permusikan. Keputusan ini tentu akan membuat Robbie geram. Chris hanya sangat ingin bermain dan kini ia menggantungkan harapannya pada Oasis."
Chris telah menjadi drummer Robbie sejak tahun 1997 dan juga pernah bermain untuk The La's di single There She Goes dan anthem club sepak bola Three Lions.
Advertisement
Noel dan Liam telah bermusuhan dengan Robbie sejak tahun 2000, saat Noel menyebut Robbie sebagai 'penari gemuk dari Take That'.
Robbie sendiri pun membalasnya dengan menyebut grup rocker tersebut sebagai grup 'bermental kurcaci' dan menantang Liam, yang menikahi mantan kekasih Robbie, Nicole Appleton, di ajang BRIT Awards.Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(fef/bun)
Anton
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
