Penggemar Paksa Masuk Kamar, Take That Kelabakan
Kapanlagi.com - Grup boyband Take That terpaksa memanggil pihak keamanan hotel yang ditempatinya pada hari Jumat (7/12) malam, setelah seorang penggemarnya mabuk dan berusaha masuk ke kamar hotel para personel grup itu.
Pelantun hit BACK FOR GOOD itu barusaja menyelesaikan konser mereka di O2 Arena di London, saat mereka kemudian kembali ke hotel mereka untuk bersantai di bar dan mengobrol dengan beberapa penggemar mereka yang ada di sana.
Namun suasana itu menjadi rusak saat salah seorang gadis yang tengah mabuk bergegas menuju ke lift hotel dan mengikuti salah seorang personel grup tersebut, Mark Owen, ke kamarnya.
Seorang sumber mengatakan, "Ada belasan penggemar mereka di sana, hampir semuanya para gadis, dan mereka saling berbincang di bar. Namun suasana mendadak berubah saat salah seorang gadis berusaha untuk naik ke kamar para personel grup tersebut."
Advertisement
"Mereka (para personel) grup itu akhirnya memanggil pihak keamanan hotel untuk menjauhkan mereka dari si gadis mabuk tersebut.
Sementara, personel Take That lainnya, Howard Donald, menambahkan, "Gadis itu jadi gila. Ia tak seharusnya minum terlalu banyak."Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(cmc/bun)
Anton
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
