Mantan Anggota FT Island 'Oh Wonbin' Ganti Nama
Oh Won Bin
Foto: allkpop
Kapanlagi.com - Setelah memilih untuk bersolo karir dan keluar dari FT Island, Oh Wonbin mengungkapkan cerita jika ia biasa dipanggil dengan nama yang berbeda.
"Oh Wonbin mengganti namanya menjadi Oh Seong Hyun selama dia berada di kelas 3 SMA. Karena namanya mirip dengan nama aktor top korea Won Bin, ia mendapat banyak gangguan dari teman-temannya. Secara ragu-ragu, ia mengganti namanya," ungkap perwakilan FNC Entertainment.
Hingga sekarang, nomor KTP, passport dan semua dokumennya mencantumkan Oh Seong Hyun.
"Ketika memasuki perusahaan, ia dipanggil dengan nama Oh Wonbin, dan kemudian itu menjadi kebiasaan. Namun saat ini ketika ia debur ia memutuskan untuk menggunakan nama aslinya.
Advertisement
Saat ini Oh Wonbin memang tengah promo lagu solonya yang berjudul I Love You and I love you, yang ia nyanyikan feat member dari Brown Eyed Girls, Miryo.       Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(alk/sjw)
ahmat effendi
Advertisement
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
