Polisi Semprot Gas Air Mata ke Fans Franz Ferdinand!

Penulis: Renata Angelica

Diterbitkan:

Polisi Semprot Gas Air Mata ke Fans Franz Ferdinand! Franz Ferdinand: @tvtropes

Kapanlagi.com - Polisi yang bertugas mengamankan konser Franz Ferdinand di Sao Paolo, Brazil, terpaksa memakai gas air mata dan semprotan merica kepada fans yang berdesakan memaksa masuk venue pada akhir minggu lalu.

Franz Ferdinand dijadwalkan main di sore hari. Ternyata sebelum mereka naik panggung, fans yang berkumpul sudah melebihi kapasitas venue. Hasilnya, cukup banyak yang terpaksa berdiri di luar karena gerbang ditutup. Kondisi ini kemudian membuat penggemar nekat memanjat gerbang. Melihatnya, polisi pun menyemprot mereka untuk meredakan keributan.

Pihak penyelenggara festival mengeluarkan pernyataan, mereka menyesali banyaknya fans yang terpaksa tidak bisa masuk dan meminta maaf atas tindakan pihak berwajib.

Hal yang sama diungkapkan Franz Ferdinand, diwakili oleh frontman Alex Kapranos melalui media sosial Twitter. Ia meminta maaf, mengatakan tak mengerti apa yang terjadi saat itu.

"Kami harap siapapun yang mengalami kejadian tidak enak di acara semalam baik-baik saja, tidak terluka oleh insiden itu," tulis Alex.

Franz Ferdinand merilis album terakhir TONIGHT: FRANZ FERDINAND pada Januari 2009 dan sedang mengerjakan yang baru sejak akhir tahun lalu. Tetapi saat ini mereka tengah disibukkan dengan jadwal tur.

Hm, apa yang terjadi di Brazil sana terdengar familiar dengan acara-acara musik di Indonesia ya?

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(nme/rea)

Rekomendasi
Trending