Ras Muhamad: Reggae Punya Pesan Positif
Diterbitkan:
Ras Muhamad foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Ras Muhamad menampik anggapan kalau musik reggae identik dengan minuman keras ataupun ganja. Menurutnya, reggae merupakan musik yang dapat dinikmati semua orang dengan kandungan pesan yang positif.
"Itu salah kaprah. Tahun lalu aku bilang musik reggae bukanlah miras, ganja atau lainnya. Musik ini positif dan pesannya juga bagus dan bisa dinikmati bersama," kata Ras di Taman Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (18/1).
Ras Muhamad
Meski segmented, ditambahkan Ras, reggae bisa berbaur dengan jenis musik apapun. Sebagaimana Bob Marley yang dikatakannya dekat dengan komunitas musik lain.
"Aku terbuka dengan musik, dan aku cinta reggae. Aku juga coba musik yang lain, tapi benang merahnya tetap reggae. Bob Marley sendiri dekat dengan komunitas musik lain," paparnya.
Advertisement
Ke depannya, Ras berharap akan ada festival musik reggae internasional yang digelar secara rutin di Indonesia. Sebab ia menilai, musik reggae juga memiliki potensi yang besar.
"Kalau jenis musik yang lain kan sudah ada. Padahal reggae potensinya besar," tukasnya.
#Yang Ini Tak Kalah Hot dan Memukau Pula!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/tov/rea/aia)
Renata Angelica
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
