Recycle 'Sandiwara Cinta', Syahrini Didukung Fans Nike Ardilla
Syahrini
Kapanlagi.com - Syahrini bersiap merilis single terbaru yang merupakan recycle dari lagu lawas milik almarhumah Nike Ardilla bertajuk Sandiwara Cinta. Melihat lagu tersebut didaur ulang dalam versi kekinian, fans sejati Nike mengaku sangat mendukung.
"Kalo kita dari fans Nike Ardilla setuju sekali. Kita dukung Syahrini karena Syahrini tuh muncul ke industri musik Indonesia dengan menjadi dirinya sendiri, bukan menjadi pengganti Nike Ardilla atau apa. Kita juga pernah melihat Syahrini mengatakan kalau dia fans Nike Ardilla, jadi kami mendukung sekali," kata salah satu fans Nike bernama Deran kepada KapanLagi.com, di Ciamis, Jawa Barat, Minggu (23/4).
Syahrini Diminta Jadi Diri Sendiri/@Foto: KapanLagi.com®
Mengingat proses aransemen musik yang belum selesai, fans berharap nantinya lagu tersebut menjadi versi Syahrini. Bukan mirip saat dibawakan oleh Nike sehingga menjadi perbandingan.
"Untuk merilis lagu Teh Nike Ardilla jadilah diri Syahrini sendiri, jangan dengan musik Teh Nike. Karena misalnya dimiripin, sama dengan sebelumnya, pasti nanti ada perbandingan," pungkasnya.
Advertisement
Recycle tembang lawas memang bukan sekali ini dilakukan Syahrini. Sebelumnya ia membawakan lagu Aku Tak Biasa yang dipopulerkan oleh mendiang Alda Risma.
BACA JUGA:
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/abs/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
