Rilis Album, Christina Aguilera Utamakan Kualitas
Christina Aguilera @foto: www.moviespad.com
Kapanlagi.com - Christina Aguilera mengatakan bahwa ia tidak terburu-buru dalam merilis album barunya. Ia juga mengaku lebih mengutamakan kualitas daripada kuantitas album.
Terakhir Aguilera merilis album pada 2010 lalu, BIONIC, dan mendapat tanggapan cukup beragam dari berbagai pihak. Namun ia menjamin fans akan puas dengan kualitas di album barunya nanti.
"Akan segera dirilis, segera, segera. Aku sangat-sangat bahagia," ujar Aguilera ketika tampil di Tonight Show bersama Jay Leno.
"Ini tentang kualitas bukan kuantitas. Aku tidak ingin hanya mengandalkan lagu dari produser. Ini akan lebih bersifat pribadi. Ini akan menjadi hal yang bagus," tambahnya lagi.
Advertisement
Aguilera juga mengungkapkan bahwa fansnya bisa mengharapkan sesuatu yang 'jujur dan polos' pada album barunya nanti.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(mrn/adb)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
