Rilis! Simak Video Klip 'Kurikulum Hatimu' V1MAST di Sini

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

Rilis! Simak Video Klip 'Kurikulum Hatimu' V1MAST di Sini V1MAST © V1MAST Management

Kapanlagi.com - Muncul dengan mengusung rock sebagai identitas bermusiknya, V1MAST jadi salah satu band yang patut untuk diperhitungkan. Hal ini cukup beralasan mengingat ide yang disampaikan dalam setiap liriknya ditujukan untuk anak-anak kecil.


Tepat pada hari ini, band yang ditukangi oleh Viza Mahasa dan Vais Randi itu pun merilis video untuk single terbarunya yang berjudul Kurikulum Hatimu. Dengan tujuan anak muda, V1MAST kali ini mengincar para anak-anak muda yang mulai kehilangan semangat dan menjadikan bolos sekolah sebagai solusinya.


Kurikulum Hatimu dikemas dengan konsep yang unik! © YouTube/V1MASTKurikulum Hatimu dikemas dengan konsep yang unik! © YouTube/V1MAST


Video one take one shot yang berdurasi hampir 6 menit ini pun lalu dikemas dengan konsep yang menarik di mana ada video lyric serta visualisasi dari ide Viza yang ingin menyampaikan momen-momen indah di sekolah sebagai obat anti bolos. Hal-hal seperti ekstrakurikuler, jam istirahat, sampai momen di mana kita mulai menginjak fase puber.


"Coba, siapa yang sangka 'Matematika' adalah singkatan dari 'Mati-matian Ngejar Kamu', dan masih banyak lagi. Kurikulum Hatimu juga menceritakan momen-momen naksir-naksiran dengan teman di sekolah, yang ternyata bisa jadi obat biar gak bolos sekolah lagi! Gue yakin ini pasti juga kejadian sama banyak orang yang dulu pernah sekolah atau masih sekolah," jelas Viza dalam press release-nya.


Kurikulum Hatimu juga dirilis secara digital dan patut untuk masuk dalam daftar putar musikmu © V1MAST ManagementKurikulum Hatimu juga dirilis secara digital dan patut untuk masuk dalam daftar putar musikmu © V1MAST Management


V1MAST sendiri merupakan singkatan dari 'V1ctory MASyarakaT' yang merupakan bentuk pendewasaan visi - misi Viza sendiri dalam bermusik. Saat masih mengusung nama Spank, lagu seperti Dewasa Sejak Dini yang masuk dalam album PEMANASAN cukup sukses membuka telinga dan mata banyak penikmat musik di Tanah Air tentang tayangan tanpa batasan yang dikonsumsi anak-anak kecil saat ini.


So, seperti apa gebrakan baru V1MAST bersama Kurikulum Hatimu? Langsung simak di akhir artikel ini. Untuk kamu yang ingin memiliki lagu ini sebagai bagian dari daftar putarmu, langsung saja menuju laman ini dan ikuti semua langkah V1MAST di dunia musik ke sini.



(kpl/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending