Rizal Mantovani Percayakan Band Ini Garap Soundtrack 'DEMONA'

Rizal Mantovani Percayakan Band Ini Garap Soundtrack 'DEMONA' Graduate Band © KapanLagi.com/Sahal Fadhli

Kapanlagi.com - Rizal Mantovani akan segera menayangkan hasil karyanya berupa film bergenre horor berjudul DEMONA di bioskop Tanah Air pada 10 September 2015 mendatang. Alexa Key, Ajun Perwira, Regina Rengganis dan Graduate Band dipilih Rizal untuk membintangi film tersebut.

Untuk penggarapan soundtrack, sutradara film JELANGKUNG itu mempercayakan pada Titan, Adli, Thoriq, Fatur dan Edo yang tergabung dalam Graduate Band. Mendapat mandat dari sutradara kondang tentu membuat kelima anak muda itu bangga. Merka juga bercerita asal mula keterlibatannya pada film ini.

"Judul lagunya Bercahaya. Awalnya Mas Rizal yang minta buat bikin soundtrack melalui Thoriq untuk film ini," ucap Titan di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Minggu (30/8).

Untuk pembuatan lagu ini, Graduate Band hanya berpatokan pada naskah, cerita dan karakter yang mereka mainkan di DEMONA."Mas Rizal kasih clue. Ngambil dari karakter film dalam film. Yah inspirasi membuatnya dari film itu," jelas Thoriq.

Kelima anak muda tersebut bersyukur, single yang sudah dilepas ke pasaran sejak bulan Juni lalu tersebut mendapat respon yang cukup baik dari masyarakat. "Di beberapa radio banyak yang sudah masuk chart," tutup Thoriq.


Penasaran dengan lagu yang dibuat Graduate Band untuk film karya sutradara kondang, Rizal Mantovani ini? Yuk cek bersama-sama link di bawah ini...



Video by: Glow Music


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/aal/otx)

Rekomendasi
Trending