Ronan Keating Konfirmasi Kalau Boyzone Berencana Untuk Reuni
Diterbitkan:
 Ronan Keating © Splashnews
    Ronan Keating © Splashnews
Kapanlagi.com - Bagi kalian para generasi 90an, nama Boyzone tentu pernah masuk dalam daftar putar musik sehari-hari. Namun setelah ditinggal pergi Stephen Gately di tahun 2009 dan disibukkan dengan rutinitas masing-masing, kepopuleran Boyzone seakan tenggelam perlahan.
Tapi semua itu hanya sampai ketika Ronan Keating sebagai salah satu member Boyzone mengungkapkan kabar yang mengejutkan. Dilansir dari Digital Spy, Ronan Keating mengkonfirmasi kalau Boyzone berencana kembali sekaligus merayakan 25 tahun eksistensi mereka di industri musik.
"Sudah 25 tahun! Benar-benar waktu yang panjang dan banyak hal yang telah terjadi. Aku yakin kalau kami akan kembali. Tapi soal tour, rekaman, buku, dan secara musikal, kami belum menentukannya," ujar Ronan Keating, pada The Sun, dilansir via Digital Spy.
Advertisement
 Ronan Keating mengkonfirmasi kalau Boyzone berencana untuk kembali ke industri musik © Splashnews
Ronan Keating mengkonfirmasi kalau Boyzone berencana untuk kembali ke industri musik © SplashnewsSelain Keating, saat ini member asli Boyzone hanya menyisakan Shane Lynch, Keith Duffy dan Mikey Graham. Selain itu, keempat orang ini juga dikabarkan sedang membicarakan mengenai reuni dan kembalinya mereka ke dunia musik sebagai Boyzone.
Meski belum diketahui secara pasti, ada beberapa kemungkinan yang akan dibuat Boyzone jika mereka kembali ke industri. Menilik ucapan Keating, tour, rekaman, buku, atau musik baru adalah beberapa hal yang bisa jadi akan dirilis Boyzone saat reuni.
Namun patut digarisbawahi juga jika seandainya Boyzone kembali ke industri musik, maka bisa jadi tahun ini merupakan era 90's pop revival. So, kita tunggu saja kabar pasti dari Ronan Keating cs ya, KLovers.
Yakin Sudah Tahu Yang Ini?
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(dig/ntn)
Natanael Sepaya
Advertisement
- 
								Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa  
 

 Liputan6.com
 Liputan6.com Kapanlagi.com
 Kapanlagi.com Bola.net
 Bola.net Bola.com
 Bola.com Merdeka.com
 Merdeka.com Fimela.com
 Fimela.com Brilio.net
 Brilio.net






 
             
                 
                     
             
										 
										 
										 
										 
										 
             
             
             
             
             
             
             
             
             
                             
                                     
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                            