Sarah: Jadi Vokalis Cokelat Seperti 'INCEPTION'
Diterbitkan:
Sarah, penampilan perdana bareng Cokelat
Foto: Bambang
Kapanlagi.com - Membawakan single terbaru Tanpa Rasa, grup band Cokelat yang kini diperkuat Sarah Hadju, finalis INDONESIAN IDOL 2008 menggantikan posisi yang ditinggalkan Kikan, tampil all out dalam mini konser bertajuk Pestanya Generasi Musik Terkini yang dipersembahkan Gen FM Radio dan IB Syariah di arena Pekan Raya Jakarta, Kemayoran.
Acara yang digelar pada Sabtu (24/07) mulai pukul 20.00 WIB menjadi aksi penampilan perdana band Cokelat dengan formasi baru di atas panggung.
Sarah Idol
Diawali dengan membawakan lagu Bendera sekitar pukul 20.30 malam, lalu disusul Pinjam Hatimu dan Tanpa Rasa.
"Menjadi vokalis band sebesar Cokelat seperti film INCEPTION-nya Leonardo DiCaprio buat aku," ujar Sarah di sela-sela meneruskan lagunya.
Advertisement
Yang Berbeda menjadi lagu keempat yang dilantunkan Sarah, lalu Jauh, dan diakhiri dengan lagu Karma.
Total Cokelat membawakan 6 lagu dengan 1 single baru yang rencananya akan dirilis Jumat (30/07) pekan depan di Cilandak Town Square, Jakarta. Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
Berita Foto
(kpl/bbm/boo)
Bambang
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
