Slayer Rilis Minuman Anggur
Diterbitkan:
Slayer
Kapanlagi.com - Veteran thrash metal, Slayer telah merilis minuman keras anggur. Minuman yang namanya dicomot dari salah satu album klasiknya, Reign In Blood ini dirilis di Swedia.
Slayer menambah jajaran musisi rock seperti Motorhead, ACDC dan Kiss dalam menghilangkan dahaga para metalhead. Swedia dipilih menjadi kota pertama yang akan merasakan segarnya Reign In Blood karena kota ini memiliki pasar yang bagus.
"Swedia adalah pasar yang bagus untuk memulai. Swedia negara kecil, tapi kami memiliki dedikasi yang bagus kepada fans yang akan membuat berharga saat dicoba di sini," ujar Sari H Wilholm selaku pendiri Brand For Fans perusahaan yang merilis anggur ini.
Lantas bagaimana dengan respon dari mereka yang sudah mencobanya? Sari mengatakan bahwa responnya sangat mengejutkan saat pertama kali diluncurkan terutama di Finlandia yang banyak sekali metalheadnya. Dia tak menduga akan mendapatkan respon seperti ini.
Advertisement
Sari mengatakan bahwa orang-orang akan memahami bahwa Slayer tak akan menjual namanya begitu saja. Hal inilah yang membuat orang percaya akan kualitasnya. Rencananya minuman ini akan dijual ke seluruh dunia.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(blb/faj)
Fajar Adhityo
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
