Slipknot Vakum, Dua Personel Cari 'Job Sampingan'
Kapanlagi.com - Dua personel grup band cadas, Slipknot, Corey Taylor dan Jim Root, meraih sukses atas 'proyek sampingan' mereka, Stone Sour, yang mereka kerjakan disela vakumnya grup mereka selama beberapa waktu.
Grup rocker ini 'break' sejenak saat Taylor dan Root melakukan rekaman dan mengadakan tur bersama dengan Stone Sour.
Seorang personel Slipknot yang lainnya, Shawn Crahan baru-baru ini mengatakan bahwa ia berharap bahwa kedua rekannya itu akan kembali menulis lagu bersamanya. Namun rupanya Taylor menanggapi pesimis harapan dari rekan segrupnya itu.
Taylor mengatakan pada MTV bahwa dirinya butuh waktu untuk kembali berkarya, setelah sukses album terakhir Slipknot di tahun 2004, VOL. 3: THE SUBLIMINAL VERSES.
Advertisement
"Saya tak melihat sesuatu yang berarti terjadi hingga awal tahun 2008 nanti. Antara rekaman dan tur, kami menghabiskan waktu selama dua setengah tahun dan periode itu sungguh 'gila'. Setidaknya Anda butuh waktu yang sama untuk berhenti sejenak dan mendapatkan semangat kembali," papar Taylor.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(cmc/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
