Sukses di Indonesia, B2ST Lanjutkan Konser ke Jepang
Beautiful Show Indonesia B2ST foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Sabtu (17/3), B2ST sukses menggelar konser mereka yang bertajuk Beautiful Show di Indonesia dengan sukses menghadirkan 4 ribu B2UTY (penggemar B2ST) di JITEC Mangga Dua Square.
Dilansir kpopstarz.com, untuk tujuan berikutnya, B2ST siap untuk konser di Jepang. Seperti yang sudah dikonfirmasi melalui situs resmi B2ST Jepang pada Senin (19/3).
Rangkaian konser di Jepang akan dimulai di Yokohama Arena untuk 2 hari pada 21-22 Maret. Lalu di Kobe Memorial Hall pada 24-25 Maret dan penampilan terakhir mereka di Jepang akan digelar di Nippon Gaishi Hall, Nagoya pada 26-27 Maret 2012.
B2ST memulai konser Beautiful Show mereka di Seoul, Korea Selatan dengan menghadirkan total 24 ribu fans di Seoul Olympic Park Gymnastics Stadium.
Advertisement
Sebelumnya, B2ST sudah mendatangi Jerman, China, Singapura, dan Indonesia. Negara-negara lain yang mungkin akan didatangi oleh mereka adalah Taiwan, Thailand, Spanyol, Amerika Serikat, Hong Kong, dan Filipina. Diperkirakan konser B2ST ini berhasil mendatangkan total 200 ribu fans.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kps/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
