Superman is Dead Ingin Tur Keliling Dunia
Superman is Dead
Foto: Busan
Kapanlagi.com - Delapan belas tahun berkiprah dalam industri musi Indonesia, band Superman Is Dead (SID) masih menyimpan impian yang dicita-citakannya. Selain menelurkan sebuah buku, SID juga ingin menggelar konser tur keliling dunia.
Buku yang ingin diterbitkan itu rencananya dirilis bertepatan dengan hari jadi SIDÂ yang ke-20 tahun. Adapun untuk konser tur, sebelumnya SIDÂ sempat manggung di Amerika dan Australia.
"Selama 18 tahun ini kita mau rilis buku, mudah-mudahan ultah ke-20 bisa dirilis. Terus kita juga ingin tur keliling dunia lagi ke negara yang belum pernah datangi," kata Jerinx di acara konser dan talkshow SID, Kawasan SCBD Jakarta Selatan, Kamis (24/10) malam.
Superman is Dead/@Foto: KapanLagi.com®/Busan
Terlepas dari keinginannya itu, band yang digawangi Jerinx, Eka Rock dan Bobby Kool ini berterimakasih kepada semua penggemar yang sudah membeli album baru mereka bertajuk Sunset Di Tanah Anarki.
Advertisement
"Semoga kalian bisa menikmati lagu-lagu kita," ucap Jerinx. "Terima kasih buat yang sudah beli album," tambah Eka.
- Kehabisan Duit, Superman is Dead Ogah Berkarir di Amerika
- 6 Lagu Dengan Judul Iblis, Satanis?
- 5 Cewek Disney Yang Hilang Kemanisannya
- Ouch, 7 Penyanyi Ini Terjatuh Saat Tampil
- 10 Pria Tampan Ini Menginspirasi Lagu Taylor Swift
- Ternyata 6 Lagu Ini Diciptakan Untuk Menghina Musisi Lain
- 8 Memorabilia Musisi Paling Aneh dan Gila Yang Pernah Dilelang
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/aha/uji/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
