Syahrini dan Aisyahrani Duet di Konser Maher Zain

Penulis: Darmadi Sasongko

Diterbitkan:

Syahrini dan Aisyahrani Duet di Konser Maher Zain Syahrini

Kapanlagi.com - Konser Maher Zain juga disemarakkan dengan tampilnya penyanyi Syahrini, yang malam itu berduet dengan adiknya, Aisyahrani. Mereka membawakan lagu Taubatlah Taubat.


"Aku deg-degan juga nyanyi lagu itu. Kali ini aku duet juga sama Rani. Setelah kemarin di Harmoni SCTV sudah," ungkap Syahrini yang didampingi adik yang juga manajernya itu.


Syahrini dan Aisyahrani yang ditemui usai konser launching album terbaru Maher Zain, Forgive Me bertajuk Konser Istimewa Maher Zain di La Piazza, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (3/4/2012) malam itu mengenakan pakaian warna pink panjang ala Timur Tengah. Dia pun mengaku kagum dengan sosok Maher Zain.


"Menurut aku dia orangnya ganteng karyanya juga bagus yah. Aku senang ini sangat menginspirasi. Unik sekali aku yang termasuk ngefans sama dia. Tadi juga sempat membawakan lagu Doaku Harapanku yang pernah dibawain KD," terangnya.


Selain Syahrini dan Aisyahrani, sejumlah penyanyi juga turut tampil di konser Maher Zain di antaranya Tasya, Aurel, Ashanty, Dide Hijau Daun, Astrid dan Fadly Padi.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/ato/dar)

Rekomendasi
Trending