Tak Jadi Raffi Ahmad, Lita Kuning Gandeng Mike Lewis

Penulis: Renata Angelica

Diperbarui: Diterbitkan:

Tak Jadi Raffi Ahmad, Lita Kuning Gandeng Mike Lewis Lita Kuning dan Mike Lewis @foto: KapanLagi.com®/Muhammad Rasyad

Kapanlagi.com - Tindakan tidak profesional Raffi Ahmad ditunjukkan saat diminta menjadi model video klip Lita Kuning untuk lagu Terlalu Perih. Menurut cerita Lita, Raffi membatalkan janjinya jelang syuting akan dimulai. Padahal pihak manajemen Lita sudah membayar honor Raffi.


"Tadinya saya mau Mike (Lewis), tapi nggak tahu gimana hubunginnya. saya ketemu sama dia, saya mau pakai dia (sebagai model), tapi terlanjur kontak Raffi. Tiba-tiba manajer Raffi (bilang) nggak jadi, saya syok, saya nangis, akhirnya saya minta tolong sama manajer saya. Saya bilang saya mau Mike, saya suka banget sama dia (Mike)," cerita Lita saat pembuatan video klip di Kota Tua, Jakarta Barat, Selasa (18/6).



Nasi sudah jadi bubur, kru dan alat sudah siap, tidak mungkin untuk dibatalkan. Alhasil Lita dan manajemen mencari pengganti Raffi. "Dibilang kecewa ya pasti, karena batalin tiba-tiba, tapi ya nggak apa-apalah," kata Lita.


Kekecewaan tidak bisa disembunyikan dari wajah Lita, tetapi akhirnya semua berjalan lancar setelah Mike Lewis mau menggantikan Raffi. "Kebetulan Mike juga available. Kalau kecewa sih iya, kalau merusak rencana kita sih nggak juga ya," ucap Lita.


"Tetep harus jalan, show must go on, jadi tuntutan saya adalah kalau pun ada penggantinya harus jago akting, ternyata Mike available dan seneng banget bisa kerja sama Mike, jadi bersyukur," pungkas Rizal Mantovani, sutradara video klip Lita.


 

(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)

(kpl/hen/rea/adb)

Rekomendasi
Trending