Tak Luncurkan Album di 2014, Macklemore Jawab Tudingan Fans

Tak Luncurkan Album di 2014, Macklemore Jawab Tudingan Fans Macklemore. Foto: ©Splashnews

Kapanlagi.com - Penantian panjang para fans akan album baru dari penyanyi Macklemore akan segera berakhir. Rapper keren yang telah meraih sukses sepanjang tahun 2013 ini memang sempat tenggelam di tahun 2014.


Namun, buat kamu para fans tak perlu menunggu lama lagi. Pasalnya, Macklemore berjanji akan segera merilis album barunya pada tahun 2015 ini.


Macklemore janjikan albumnya akan rilis tahun ini. / © Splashnews.comMacklemore janjikan albumnya akan rilis tahun ini. / © Splashnews.com


Selain memang ingin segera berkarya, Macklemore merilis albumnya kali ini untuk menjawab protes dari fans-nya melalui jejaring sosial Twitter. "Sekarang sudah masuk tahun baru 2015, dan aku masih belum punya album baru @macklemore," tulis salah satu fans-nya.


Macklemore pun menjawab Twit tersebut dengan janji yang seolah sangat pasti. "Kamu akan mendapatkannya. Percayalah" jawab Mackelmore.


Lebih lanjut Billboard pun melaporkan bahwa album baru Macklemore memang sedang dalam proses pembuatan. Mereka pun menyebutkan bahwa mini album milik Macklemore akan hadir pada pertengahan tahun ini.


Well, kamu salah satu penggemar Macklemore? Tunggu saja rilis albumnya tahun ini ya!


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/nad)

Rekomendasi
Trending