Terjengkang di Brit Awards, Madonna Baik-Baik Saja
Madonna © Madonna Official Facebook
Kapanlagi.com - Pada malam penerimaan anugerah musik Brit Awards 2015 lalu sempat terjadi insiden. Madonna yang malam itu tampil di penghujung acara jatuh terjengkang. Jubah yang dikenakannya tertarik ke belakang sebelum waktunya dan menyebabkan sang diva setengah terlempar ke belakang.
Sebenarnya, jubah itu memang akan dilepas oleh Madonna, lalu ditarik oleh penari latar yang berdiri membelakanginya. Namun naas, Madonna yang saat itu berdiri di tangga ikut tertarik ke belakang karena kancing jubahnya belum semuanya terlepas. Ia pun terlempar ke belakang dan jatuh terjengkang.
Saat itu Madonna sedang membawakan lagu yang berjudul Living For Love. Sayang sekali acara yang digelar tanggal 25 Februari lalu harus diwarnai sedikit kecelakaan. Ucapan simpati dalam akun twitter pun berdatangan, seiring dengan beberapa ucapan yang justru mencemooh.
Ucapan simpati untuk Madonna © nme.com
Untung saja insiden tersebut tak menyebabkan cidera. Namun tetap saja, Madonna harus memulihkan kondisinya beberapa menit sebelum kemudian kembali tampil menyelesaikan lagu.
Advertisement
Setelah kejadian tersebut, Madonna menuliskan apa yang dialaminya dalam akun twitter. "Jubah cantikku terikat terlalu kuat! Tapi tak ada yang bisa menghentikanku, dan cinta telah benar-benar membangkitkanku! Terimakasih atas semua simpati! Aku baik-baik saja!" tulisnya.
Malam itu ia memang tampil di penghujung acara. Ini adalah penampilan pertamanya dalam Brit Awards setelah 20 tahun yang lalu. Well, kita tunggu saja kabar selanjutnya dari sang diva pop ini...
Baca juga beberapa berita hot berikut ini:
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(nme/erc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
