Terluka di Panggung, Rod Stewart Batal Hadiri di Silver Clef

Kapanlagi.com - Rocker veteran Rod Stewart terpaksa menunda penghargaan musik Silver Clef di London setelah terluka di panggung. Pengantin baru ini dijadwalkan menghadiri upacara di Regent's Park Hilton di London untuk tampil malam inagurasi pada hari Jumaat (29/6).

Namun pelantun Maggie May ini terpaksa membatalkan konser setelah terluka kakinya dalam sebuah kecelakaan yang aneh di pertunjukan di Manchester pada hari Kamis (28/6) yang membuatnya harus mendapat tujuh jahitan.

Juru bicara penyanyi ini mengatakan: "Rod Stewart tak bisa menghadiri makan siang untuk menerima penghargaan icon-nya setelah kakinya terluka waktu hujan, dan terpeleset besi saat naik ke panggung di malam sebelumnya."

Namun juru bicara penyanyi menambahkan kalau dia akan tetap tampil di konser mengenang Diana di Stadion Wembley. Clef Luncheon bertujuan mengumpulkan dana untuk organisasi amal Nordoff-Robins Music Therapy, sebuah grup yang menggunakan musik untuk memperbaiki kehidupan orang dewasa dan anak-anak yang rusak. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ctm/erl)

Rekomendasi
Trending