The Game Rilis 'BRAKE LIGHTS'
Cover mixtape BRAKE LIGHTS
© live.drjays.com
Kapanlagi.com - The Game baru saja merilis mixtape terbarunya bersama DJ Skee, BRAKE LIGHTS. Dan sepertinya perilisan ini amat ditunggu-tunggu oleh penggemar rapper ini. Buktinya, mixtape ini terus dibicarakan dan menjadi salah satu Trending Topic di Twitter, Selasa (03/08).
BRAKE LIGHTS sendiri dikerjakan bersama dengan para kolaborator yang memang sering bekerja dengan The Game seperti Cool dan Dre (Hate It or Love It, My Life), dan DJ Toomp, JR Rotem, serta Rich Skillz.
Musisi lain yang juga ikut mengisi mixtape antara lain Snoop Dogg, Nas, T.I., Akon, Rick Ross, Waka Flocka Flame, Busta Rhymes, Robin Thicke, dan Shawty Lo.
"BRAKE LIGHTS adalah sajian pembuka untuk album R.E.D.," kata Game. "Aku tahu banyak orang telah menunggu-nunggu R.E.D., jadi aku ingin memberikan sesuatu yang membuat mereka tetap sabar menunggu sampai aku menyelesaikan album itu."Â
Advertisement
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(liv/npy)
Noviana Indah TW
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
