Trisum Hipnotis Penonton Jakjazz Hari Pertama

Penulis: Fajar Adhityo

Diterbitkan:

Trisum Hipnotis Penonton Jakjazz Hari Pertama Trisum

Kapanlagi.com - Trisum, yang merupakan kolaborasi apik 3 gitaris papan atas Indonesia yaitu Tohpati, Balawan, dan Dewa Budjana telah berhasil memukau para jazz lovers di gelaran pertama Jakarta International Jazz Festival 2012.


Trio gitaris yang memiliki warna kental musik jazz ini memang berhasil menunjukkan kemampuan terbaiknya. Mereka pun tak kalah menyedot jumlah penonton ke stage 2 untuk dihipnotis secara sukarela dengan penampilan mereka.


Saling menyahut dan berbagi part dalam sebuah lagu menjadi alasan tepuk tangan serta teriakan memuji dari jazz lovers. Memang, trio Trisum ini begitu piawai memainkan gitarnya. Kurang lebih 8 lagu mereka bawakan. Dibuka dengan lagu Five In One, trio gitaris ini pun menggelontorkan karya-karya terbaiknya.


"Terima kasih, kami bisa tampil di Jakjazz lagi. Semoga bisa meningkatkan gairah penikmat jazz indonesia," ucap Balawan di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (19/10) malam.


Lagu Lukisan Pagi yang merupakan kolaborasi Tohpati bersama Shakila, dibawakan apik secara instrumental. Lalu lagu khas Jakarta Jali-Jali serta Keroncong Kemayoran yang dibuat sangat beraroma jazz, serta All You Can Eat dan Guitar In The Midnight menjadi barisan lagu yang digelontorkan.


Nomor Pulang dan Rahwana dipilih Trisum sebagai lagu terakhir. Lagu ciptaan Tohpati itu memungkasi penampilan mereka selama sekitar satu jam. "Terima kasih untuk JakJazz," tukas Tohpati.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending