Tur Dunia Katy Perry Bakal Berbau Permen
Katy Perry
@ splashnews.com
Kapanlagi.com - Satu hal yang menarik dari Katy Perry adalah kesan 'manis' yang selalu ditampilkannya, baik dari kostum, dandanan, maupun gaya menyanyinya. Kali ini, kesan manis ini akan benar-benar diwujudkannya dalam turnya, karena Katy berencana membuat konser yang berbau permen, literally!
Dalam turnya nanti, Katy akan memasang sebuah pompa besar ke arah para penonton. Pompa ini akan menyalurkan udara berbau permen ke para fans yang melihatnya dari bawah panggung.
"Tur ini akan mengasyikkan karena akan menguji seluruh indramu. Tur ini akan berbau permen kapas, dan akan terlihat sangat enak," ungkap Perry dalam sebuah wawancara radio.
"Kurasa kau pasti akan ingin segera makan permen atau bahkan merampok toko permen seusai konser," lanjut penyanyi cantik yang baru saja mengakhiri masa lajangnya akhir tahun lalu ini.
Advertisement
Tur dunia 'berbau permen' ala Katy ini akan dimulai bulan depan dan akan diawali dengan konser di Lisbon, Portugal dan dijadwalkan akan berakhir dengan konser di Dublin, Irlandia, November 2011 nanti.
Pelantun lagu Teenage Dream ini juga menyatakan bahwa turnya sudah direncanakan jauh hari sebelumnya, sehingga tidak mengganggu acara pernikahannya dengan Russell Brand di India tahun lalu.
"Tidak mengganggu karena kami sudah merencanakannya, sekitar delapan bulan sebelumnya. Mungkin terdengar gila tapi inilah yang harus kami lakukan," pungkasnya.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/mae)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
