Tutorial Drum Bisa Jadi Sebuah Kurikulum?
Gusti Hendy © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Sudah bukan rahasia lagi bahwa drummer GIGI, Gusti Hendy sedang sibuk dengan proyek barunya. Ia merilis sebuah DVD tutorial bermain drum. Tak sekedar tutorial saja, ia juga menyisipkan sesuatu di dalamnya.
DVD tutorial tersebut berisi 2 CD teknik bermain drum, dan 1 CD lagi berisi dokumenter perjalanan karir Hendy dalam bermusik yang berdurasi 1 jam. Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan proyek ini?
"Syutingnya empat hari, tapi digabung dengan wawancara narasumber jadi sekitar seminggu. Ternyata membuat DVD pelajaran seperti ini gak mudah ya," ujar Hendy ketika ditemui di kediamannya di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Kamis (28/5).
Gusti Hendy © KapanLagi.com
"Karena gini, awalnya DVDÂ pelajarannya ini maunya dibuat 1,5 jam ternyata jadi 3 jam. Jadi kan harus detail, di dalamnya ada not balok digital. Banyak juga hal-hal yang dibuang sayang akhirnya jadi 3 jam," lanjutnya lagi.
Advertisement
Lalu apakah tutorial ini cocok untuk drummer pemula? Menurut Hendy sangat cocok. Ia juga mengatakan bahwa di dalamnya terdapat basic cara bermain drum.
Ia pun kemudian ditanya, apakah tutorial yang ia buat ini sama dengan sekolah drum miliknya. Ditanya demikian, Hendy menjawab, "Ya mungkin, terserah aja orang mau berpendapat. Bisa juga jadi sebuah kurikulum," pungkasnya.
Yuk baca juga yang ini:
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
Berita Foto
(kpl/pur/erc)
Mathias Purwanto
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
