[VIDEO] Skrillex Rilis Video Klip Terbarunya Yang Cukup Tragis
Skrillex Ā© Skrillex Official Facebook
Kapanlagi.com - Pecinta musik elektronik sudah tak asing lagi dengan nama Skrillex. Namanya sudah mendunia dan dikenal orang dari berbagai genreĀ musik. Nah, ada berita apa dari musisi brilianĀ yang satu ini?
Ia baru saja merilis sebuah video klip untuk lagunya yang berjudul Doompy Poomp. Cerita dalam video klip ini cukup unik. Seorang pria berusaha meminjam uang di salah satu bank, namun tak disetujui.
Skrillex
Cerita dalam video ini berulang-ulang sehingga mirip deja-vu. Namun walaupun berulang, kejadian yang berlangsung tidak sama, kecuali hasilnya: ditolak! Berbagai cara telah ia coba, namun tak satupun yang berhasil.
Video ini disutradarai oleh Fleur and ManuĀ dari Perancis. "Fleur and ManuĀ adalah salah satu dari banyak sutradara dan seniman di luar sana yang aku suka, titik," kata Skrillex. "Aku selalu ingin bekerjasama dengan mereka. Banyak penggemar yang tidak paham lagu ini, dan banyak dari mereka yang membenci lagu ini. Jadi, kupikir akan lebih keren jika aku melakukan sesuatu bersama Fleur and Manu." lanjutnya kemudian.
Advertisement
Produser juga mengatakan bahwa lagu ini cukup aneh. Dan menurutnya, ini lebih dari sekedar gurauan yang sering ia buat di masa lalu.
"LoopĀ dalam lagu ini sangat gila, aneh dan akhirnya membuat kami berpikir tentang perjalanan ini," kata Fleur and Manu, menjelaskan visinya pada video klip. "Seseorang pergi ke bank dan mengajukan permohonan kredit. Apapun yang terjadi selalu berakhir dengan aplikasi yang ditolak," katanya.
"Setiap kali hasilnya tak sesuai dengan keinginan, ia mencoba membengkokkan kenyataan untuk mencoba dan mencoba lagi, dan seterusnya," ujarnya kemudian.
Baca juga beberapa berita berikut:
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(nme/erc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
