Wajah Mirip Kyuhyun, Julian Jacob Lebih Suka Justin Timberlake
Diterbitkan:
Julian Jacob @foto: KapanLagi.com®/Muhammad Rasyad
Kapanlagi.com - Dalam waktu dekat, Julian Jacob bakal memanjakan seluruh penggemarnya dengan single baru. Saat mengunjungi kantor KapanLagi.com® di Tebet beberapa waktu lalu, Jacob menceritakannya walau masih ngotot enggan membocorkan judul lagu.
"Kalau judul masih rahasia. Tapi kalau ceritanya tentang penasaran dengan cewek gitu," ungkapnya, Jumat (26/7).
Single ini rencananya bakal rilis tidak lama setelah lebaran. Ia sangat berharap debutnya sebagai penyanyi bergenre pop bisa diterima oleh publik musik Tanah Air.
Julian gemari Justin Timberlake @foto: KapanLagi.com®/Muhammad Rasyad
"Lebih ke pop. Aku kan suka banget sama Justin Timberlake, beat-beat-nya kayak lagu dia, tapi aku nggak nge-dance, jelas Julian.
Advertisement
Genre yang dipilih Julian memang tidak akan jauh dari pop dengan inspirasi utama Justin Timberlake. Pria berwajah mirip Kyuhyun ini memili Mirror sebagai single favorit. "Lagunya keren banget. Kayak ngelekat di otak sampai sekarang," katanya.
Julian sebelumnya lebih identik dengan trio VJR bersama Verrell Bramasta dan Teuku Rassya. Namun ia mengaku sebenarnya tidak begitu suka dengan konsep boyband, itu pula yang membuatnya fokus pada solo karir.
JANGAN LEWATKAN
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/pur/adb)
Mathias Purwanto
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
