Widi B3 Bakal Bernyanyi di Depan SBY
Widi B3
Kapanlagi.com - Widi Mulia mendapat kehormatan untuk bernyanyi di depan orang nomor satu di negeri ini, Susilo Bambang Yudhoyono dalam acara Gerakan Kewirausahaan Nasional (GKN). Acara yang mengambil tema Spirit of Global Entrepreneurship, Widi B3 juga mendapat kehormatan menyanyikan lagu ciptaan SBY.
"Saya salah satu pengisi acaranya, jadi sendiri dapat 2 lagu, lagu ciptaan presiden SBY judulnya Ku Yakin Sampai Di Sana, Bersatu Untuk Maju, yang kedua rame-rame sama Tantri Kotak," ujar personil trio B3 itu di Gedung Koperasi & UKM Jl. Rasuna Said, Jakarta Selatan, Senin (25/2/2013).
Widi Mulia/@Foto: KapanLagi.com®Widi menambahkan bahwa ini suatu kebanggan selama dia berkarir. Karena bernyanyi di hadapan orang nomor satu, maka Widi berlatih dan memberikan penampilan yang spesial.
"Satu ada kebanggan tersendiri, dia sosok yang istimewa, selain nyanyinya harus bagus, saya membiasakan diri, ya harus bagus," lanjutnya.
Advertisement
Acara yang akan diselenggarakan di Gelora Bung Karno pada tanggal 18 Maret 2013 itu, akan menjadi moment penting bagi Widi. Dan tidak dipungkiri kalau dirinya merasa deg-degan.
"Saya pasti deg-degan, apalagi ditonton Presiden, jadi harus makin maksimal," pungkasnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
