Lenka: 'LENKA,' Tak Perlu Usaha Keras Temukan Masa Kanak-Kanak
KapanLagi.com -
Oleh: Noppy
Album self-titled yang juga merupakan debut penyanyi pop alternatif asal Australia ini rupanya benar-benar diakui sebagai 'dirinya banget.' Lenka, bintang televisi Australia ini memang tidak salah jika kemudian memilih menjadi musisi. Dengan bunyi-bunyian ringan dari alam, Lenka mengaku dirinya benar-benar menyatu dengan elemennya.
Saat pertama kali mendengarkan lagu penyanyi bernama lengkap Lenka Kripac ini, pasti akan langsung teringat dengan Regina Spektor. Memang, pilihan cara bernyanyi dan musik mereka bisa jadi tak jauh berbeda. Musik pop pseudo-indie mereka amat pantas untuk diperdengarkan pada audiensi yang lebih luas daripada hanya di dalam sebuah situs indie saja.
Pilihan lagunya pun cukup manis. Dengan tema sehari-hari seperti putus cinta (Wrote Me Out), benci diri sendiri (Anything I'm Not), hubungan yang sulit (Dangerous & Sweet), dan hubungan jarak jauh (Skipalong), cocok sekali didengarkan dengan musiknya yang slow dan ringan, namun manis.
Tak hanya itu, Lenka pun menunjukkan teror setiap manusia yang kadang tidak begitu dipedulikan dalam Trouble is a Friend. Dalam single pertamanya, The Show, Lenka dengan gaya khasnya membuat kita ikut berpikir bahwa hidup ini hanyalah sebuah pertunjukan. Dan saat kehidupan tak sesuai dengan apa yang kita inginkan, kita berteriak, "I want my money back!"
Ditambah dengan video animasi paper art dalam klip Trouble is a Friend, Lenka membuktikan jika dirinya tidak perlu berusaha terlalu keras untuk menemukan sensasi kanak-kanak di dalam dirinya. (kpl/npy)
Advertisement
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/npy)
Noviana Indah TW
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
