Ari Lasso Terharu Dukungan Baladewa
Ari Lasso
Foto: Bambang
Kapanlagi.com - Meskipun telah lama hengkang dari Dewa 19, penyanyi, Ari Lasso, mengaku tetap mendapat dukungan besar dari fans band yang dipimpin Ahmad Dhani bernama Baladewa itu.
Support yang diberikan Baladewa terhadap Ari diakui dapat dilihat saat dia manggung di beberapa kota. Ratusan Baladewa bahkan ribuan tetap setia menemani.
"Baladewa itu bisa dibilang bagian dari karir saya. Pas di Dewa 19 mereka begitu mendukung saya. Setelah keluar dari Dewa pun mereka tetap mendukung saya. Kalau saya lagi manggung banyak anak-anak Baladewa datang ngedukung saya," ujarnya saat ditemui di Pacific Place, Jakarta Pusat, Kamis (20/12).
Dengan dukungan tersebut dia mengaku senang. Bahkan terkadang terharu melihat besarnya supprot yang diberikan Baladewa. "Jujur saja, dukungan dari Baladewa membuat saya terharu," pungkas Ari.
Advertisement
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/pur/dis/faj)
Mathias Purwanto
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
