Tampil di AMI, Husein Ungkapkan Cinta Pada Cucu Elvy Sukaesih
Husein Alatas © KapanLagi.com®/Agus Apriyanto
Kapanlagi.com - Selasa (22/9) malam ajang Penghargaan Anugerah Musik Indonesia 2015 akhirnya digelar dan disiarkan langsung di RCTI. Penghargaan yang sudah ditunggu-tunggu banyak orang itu dibuka oleh penampilan apik Sheila On 7.
Selain band pelantun Pria Kesepian itu, masih banyak artis yang juga memeriahkan penghargaan tersebut, termasuk Husein Alatas. Tak sendirian, jebolan Indonesian Idol itu tampil bersama dengan Ratu Dangdut Elvy Sukaesih.
Pada kesempatan itu, Husein dan Elvy tampil maksimal dengan membawakan lagu Gadis Atau Janda?. Keduanya tampil kompak dan membuat jutaan pasang mata tak berhenti melihat penampilan mereka.
Husein dan Elvy Sukaesih duet © Twitter/officialrcti
Uniknya, di tengah-tengah penampilan mereka terdapat sebuah percakapan singkat yang membuat para penonton tertawa. Bagaimana tidak, Husein sempat ditanya oleh Umi Elvi apakah ia mencintai cucunya atau tidak.
Advertisement
Dengan malu-malu, pria berkepala plontos ini pun menjawab," Insya Allah Umi." Dalam percakapan itu Husein juga sempat meminta restu pada Umi Elvi.
Yup! Seperti yang diketahui, setelah gagal menggaet Ayu Ting Ting, Husein memang tengah menjalin hubungan istimewa dengan cucu Umi Elvi, Zachira. Wah sungguh menjadi pertunjukan yang menarik ya!
Simak berita ini juga ya
Mulai Dikenal, Evi Masamba Banyak Dapat Pelajaran Dari D'Academy
Ingin Duet Bareng Evie Tamala, Evi Masamba Nggak Berani Ngomong
Cengkok Dari Warga Singapura Ini Bikin Sang Ratu Dangdut Kepincut
Baru Jadian, Ternyata Husein Alatas dan Pacar Suka Ribut?
Tanpa PDKT, Husein Alatas Bisa Genggam Hati Si Cantik Zachira
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/mhr)
Helmi Romadhon
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
