Unik, Tribute To Slank di Konser I Slank U
Naif
Kapanlagi.com - Kegokilan Naif memulai konser I Slank U, The Journey Of The Blue Island. Dengan lagu Memang, personel Naif yaitu David, Jarwo, Pepeng dan Emil memancing tepuk riuh penonton. Apalagi disusul dengan hits I Miss You But I Hate You yang dibawakan dengan gimmick lucu dan musik retro, 2 lagu Slank tersebut sungguh berasa 'Naif Banget'.
"Mereka adalah band nomor satu di Indonesia. Bimbim, Kaka, Abdee, Ridho, Ivan. Kami sungguh senang berada di sini," ucap David dari atas panggung Ballroom Hotel The Ritz Charlton, Pasific Place, SCBD, Jakarta Selatan (11/05).
Sesi musik santai dibawakan oleh Dira Sugandi. Suara khas Dira dipadu dengan kemasan rhytm section membuat lagu Foto Dalam Dompetmu sangat berasa jazz. Dira tampil dengan gaun hitam blink-blink dan rambut ala Diana Ross.
Lanjut adalah Sashi, menggunakan gitar bolong, penyanyi muda ini melantunkan dengan apik lagu #1. Sedangkan Alexa dengan format barunya memberikan sentuhan yang berbeda di 3 lagu yaitu Jakarta Pagi Ini, Terlalu Manis dan Mawar Merah.
Advertisement
Rangkaian tribute untuk legenda rock n roll tanah air ini adalah bagian awal dari keseluruhan konser Slank tersebut. Meski tak ada bendera yang dikibarkan dan lagu Slank dibawakan oleh band/penyanyi lain, namun Slankers tetap setia menemani bernyanyi di setiap lagu yang mengalun, sedangkan Bimbim, Kaka dan personel lainnya hanya duduk di depan panggung menikmati lagu karya mereka dibawakan.
Musik dari rhytm section kembali terdengar membawakan lagu Kirim Aku Bunga dan Tika, vokalis band indie Tika and Dessident lah yang kebagian melantunkannya. Terakhir adalah Pure Saturday, band asal Bandung ini mengubah format rock n roll lagu Koepoe Liar dan Kalah menjadi pop rock modern.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/ato/sjw)
ahmat effendi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
