Gokil Parah, Band-Band Ini Rilis Jaket Buat Anjing
Diperbarui: Diterbitkan:
Jaket imut buat anjing @foto: kerrang.com
Kapanlagi.com - Kabar sebuah band memang selalu ditunggu oleh banyak orang. Sebagai seorang penggemar, mereka pasti selalu menantikan kabar terbaru dari musisi favorit mereka.
Selain merilis sebuah lagu atau video, band kadang kala juga merilis sebuah merchandise. Merchandise itu dapat berupa kaos, topi ataupun jaket.
Namun, beberapa band papan atas dunia juga merilis merchandise mereka secara nggak lazim. Maksudnya apa nih? Iya, band-band tersebut merilis sebuah jaket untuk anjing peliharaan anda. Kocak banget kan?
Advertisement
Baca Juga
1. Architects
Pingin cari teman buat nonton konser metal atau teriak-teriak bareng? Mungkin Architects bisa kasih kamu cara paling gampang deh. Gimana caranya?
Coba deh lihat jaket yang khusus dibuat untuk para anjing ini. Nggak cuma modelnya saja yang unik, warna dan desain dari jaket buatan Architects memang jempolan banget.
Band yang dipimpin oleh Sam Carter ini memang salah satu band metalcore papan atas dunia. Nggak salah, merchandise band ini paling banyak ditunggu oleh para pecinta musik cadas termasuk jaket anjing ini lho guys.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Attila
Nggak mau kalah sama musiknya yang udah dikenal banget, Attila juga merilis beberapa merchandise yang unik banget. Band yang terkenal dengan lagu About That Life ini telah merilis sebuah jaket.
Apanya yang unik dari merchandise mereka? Weits jangan salah, mereka telah merilis sebuah jaket yang beda dari yang lain lho. Jaket ini bakalan spesial banget karena khusus dibuat untuk para anjing.
Selain sudah dikenal di dunia musik cadas, mungkin musik dari album ABOUT THAT LIFE sudah populer banget di dunia hewan nih. Para hewan dijamin bakalan ikutan headbang bareng Attila deh pokoknya.
3. Beartooth
Walaupun punya tampang yang serem banget, band hardcore ini ternyata masih seorang pecinta hewan lho. Mau bukti? Tuh lihat aja jaket yang dibuat khusus buat anjing peliharaanmu.
Beartooth memang khusus membuat sebuah jaket untuk fans mereka yang 'lain'. Anjing peliharaanmu bakalan terlihat lebih macho dengan merchandise spesial ini lho.
Caleb Shomo dkk mungkin ingin membuat sebuah inovasi baru agar makin dicintai para penggemarnya. Nah, jaket ini menjadi salah satu bukti kalau band asal Columbus Ohio ini memang kocak dan seru banget.
4. Comeback Kid
Kalau band ini kamu pasti udah kenal banget. Comeback Kid, band asal Winnipeg Manitoba Kanada ini memang dikenal total banget buat penampilannya.
Nggak cuma populer dengan lagu-lagunya yang mendunia, band ini ternyata juga terkenal unik di merchandise buatan mereka. Salah satunya dari jaket yang mereka buat.
Yap, Comeback Kid telah merilis sebuah jaket yang spesial dibuat untuk hewan. Dengan desainnya ajib bener, anjing peliharaan kesayanganmu bakalan kelihatan sangar banget penampilannya.
5. Bless The Fall
Band yang terkenal dengan lagu berjudul Hollow Bodies ini ternyata juga membuat jaket versi 'lain' Gimana nggak, Bless The Fall bakalan dandanin peliharaanmu dengan jaketnya.
Iya bener banget, band asal Amerika ini sudah merilis sebuah jaket unik yang khusus dibuat untuk anjing. Modelnya yang unik memang menjadi daya tarik spesial dari jaket 'khusus' mereka.
Selain ingin dekat dengan penggemarnya, mungkin Mike Frisby dkk memang ingin lebih dekat dengan peliharaan mereka juga ya. Bener nggak tuh guys?
6. The Dillinger Escape Plan
Reputasi band The Dillinger Escape Plan memang nggak perlu diragukan lagi. Sudah banyak inovasi baru yang muncul dalam musik-musik yang mereka bawakan. Selain musik, inovasi baru tersebut kelihatannya juga nampak di merchandise mereka.
Banyak merchandise yang dibuat khusus buat para penggemar setianya. Bahkan, hewan peliharaan kesayanganmu pun juga bisa pakai jaket spesial dari band ini lho.
Band yang terbentuk tahun 1996 tersebut sengaja membuat jaket untuk anjing. Iya serius, anjing peliharaanmu bisa kamu dandanin pakai jaket yang khusus didesain oleh mereka. Gokil banget kan?
7. Emmure
Sekarang lagi musim hujan ya? Nah, cocok banget nih buat mencoba jaket buatan band Emmure. Weits jangan salah dulu, jaket ini dibuat cuma untuk anjing peliharaan kamu lho.
Selain modelnya yang memang unik, jaket ini juga didesain dengan warna dan model yang menarik lho. Anjing peliharaanmu pasti suka banget deh pakai jaket ini.
Band yang baru saja merilis album ETERNAL ENEMIES ini memang kocak banget. Dijamin deh, anjingmu bakalan gaul banget waktu pakai jaket ini. Mau coba? hihi
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(ker/abl)
Risang Sudrajad
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
