Musisi Papan Atas Ramaikan Clas Karnaval SCTV di Yogya

Kapanlagi.com - Sejumlah musisi papan atas Indonesia seperti Slank, Gigi, Nidji, Radja, Jikustik, Naff, Shaggy Dog, Letto, dan Repvblik memeriahkan 'Clas Karnaval SCTV 2008' di Alun-alun Utara Keraton Yogyakarta.

"Musisi tersebut secara bergiliran tampil dalam Musik Spesial pada 18-19 April, dan Hip-hip Hura pada 20 April dipandu presenter Donna Agnesia, Evan Sanders, dan Asty Ananta," kata Senior Manajer Humas SCTV Budi Darmawan di Yogyakarta, Jumat (18/4).

Ia mengatakan pergelaran musik di Yogyakarta itu merupakan rangkaian acara 'Clas Karnaval SCTV' di kota keenam dari sembilan kota yang dijadikan tempat pementasan para musisi ternama di Indonesia.

Pergelaran musik tersebut, menurut dia, merupakan ajang interaksi SCTV dengan pemirsa yang berada di berbagai daerah. Konser di Yogyakarta juga sebagai bentuk apresiasi SCTV terhadap pelaku dan pecinta musik di daerah ini.

Selain itu, SCTV juga ingin mendukung kemajuan industri musik tanah air dengan memberikan layar bagi musisi yang sudah ada, dan memberikan kesempatan regenerasi bagi musisi pendatang baru.

"Program tersebut juga menjadi sarana sosialisasi menjelang pentas anugerah 'SCTV Music Awards' pada Mei nanti," katanya.

Sementara itu, vokalis Nidji, Giring mengatakan sangat senang dapat tampil di depan publik Yogyakarta, karena biasanya sambutan dan apresiasi dari pecinta musik di kota setempat luar biasa sebagaimana yang selama ini ditunjukkan pada pentas musisi lain.

"Kami senang banget bisa tampil di Yogyakarta, karena baru pertama kali pentas di kota bersejarah ini. Kami akan tampil total membawakan empat lagu untuk menghibur masyarakat Yogyakarta," kata Giring. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(*/boo)

Rekomendasi
Trending