Nonton Konser Michael Buble, Dua Artis Ini Ikut Berikan Komentar
Diterbitkan:
Komentar artis tentang konser Michael Buble @foto: Kapanlagi.com®
Kapanlagi.com - Michel Buble baru saja menyapa para penggemarnya di Indonesia semalam. Yap, penyanyi asal kanada tersebut memang telah merampungkan konsernya yang berlangsung di International Exhibition Complex.
Konser ini memang sangatlah spesial dan istimewa. Wajar saja, banyak orang telah menunggu aksi dari pelantun lagu haven’t met you yet ini sejak jauh-jauh hari.
Salah satu penggemar yang terlihat menikmati acara ini adalah Alika. Penyanyi kenamaan Indonesia ini mengaku bila suara Michael Buble memang berbeda dengan musisi dunia lain.
Komentar tentang konser Michael Buble @foto: Kapanlagi.com®
"MB suaranya beda,awalnya kukira mik- nya mati ternyata memang nggak pake mik. Dan dia mau show off gitu kalo suara dia bagus, tapi memang keren banget. Teknik vokalnya butuh kemampuan tinggi banget" komentar Alika.
Advertisement
Tak berbeda jauh dengan Ben Kasyafani. Walaupun sempat kecewa karena lagu favoritnya tak dinyanyikan, artis yang juga dikenal sebagai presenter ini tetap menganggap konser semalam sangatlah spesial.
Keren deh dia. Dan baru sekali datang ke sini, maksimal banget konsernya. Terus lucu banget. Kan dia one men show, hebat dia standy up comedynya. Terus cara dia memperkenalkan teamnya dia kaya memperkenalkan pemain football (di layar panggung)MB itu jazzy abis, lagu lama direcycle versi dia, jadi keren. Oh iya, gue baru beli cd barunya MB. Hampir semua lagu MB gue punya." ungkap Ben.
Yuk Intip Berita Ini Dulu
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/ami/abl)
Amy
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
